money-transferLLG adalah Lalu Lintas Giro, yaitu mekanisme tranfer antar bank dengan menggunakan fasilitas kliring. Jika anda melakukan transfer antar bank dengan menggunakan LLG di hari dan jam kerja Bank, proses transfer dapat di proses secara relatime ( hari itu juga) dengan biaya Rp. 7.500,-. Akan tetapi, jika anda melakukan transfer di luar hari dan jam kerja ( Hari libur bank), transfer akan di proses setelah hari dan jam kerja bank.
RTGS adalah real time gross settlement, yaitu mekanisme tranfer antar bank secara real time, sehingga langsung masuk kedalam rekening penerima. Jika anda merasa menggunakan LLG terlalu lama dan harus menunggu hari dan jam kerja bank. anda dapat menggunakan layanan RTGS. Proses ini akan bekerja secara realtime walaupun anda melakukan transfer di luar jam kerja bank. Jika anda menggunakan layanan RTGS, anda akan dikenakan biaya Rp. 25.000,-.

Catatan:

  • Jika anda merasa ragu menggunakan layanan LLG ataupun RTGS di internet banking, anda dapat menggunakan transfer langsung melalui ATM. Jika anda transfer melalui ATM, proses transfer akan bekerja secara REAL TIME yang artinya uang akan masuk ke rekening tujuan saat itu juga. Biasanya anda akan dikenakan biaya Rp. 7.500,- untuk sekali transfer.
  • Sesui dengan peraturan BI yang baru, untuk transaksi di bawah 100JT menggunakan RTGS, akan memakan waktu 2-3 jam di hari dan jam kerja, sehingga kami sarankan menggunakan LLG ataupun transfer ATM jika ingin lebih cepat
  • Saya bukan orang bank, mohon koreksi jika ada yang salah
  • Update 19 Januari 2015